Kamis, 20 Juli 2017

Wow, Matematika!!

TANTANGAN LEVEL 6.1

Geli sekaligus merasa lucu saat mendapat tantangan.
Benar juga ya kalau dipikir-pikir, kehidupan sehari-hari kita tidak lepas dari Matematika. Gitu juga jaman masih sekolah dulu, masih teringat jelas banyak sekali teman-teman yang mengeluh (kadang saya juga sih..hehe) "ngapain sih susah-susah belajar matematika? Untungnya apa buat kita nanti?"
Sekarang baru sadar, Yah, paling tidak supaya kita nggak dibohongi penjual cilok nakal yang ngasih uang kembalian sengaja dikurang-kurangin, supaya dapet untungnya buanyak..hehe..

Sayang sekali tantangan kali ini harus mulai duluan sendirian tanpa diskusi dulu dengan suami.
Sedang LDR an. Dan suami sedang sibuk keluar kota sementara saya dititipkan dirumah Ayah Ibuk di Surabaya. Besok lah kalau ketemu pasti ini jadi bahan diskusi seru..hihi...mengingat saya dan suami sangat berbeda urusan yang satu ini. MATEMATIKA.

Saya pecinta Matematika. Saat masa sekolah dulu. Rasa-rasanya ilmu eksak paling gampang ya Matematika dibanding yang lain seperti Kimia dan Fisika.
Saya justru sedikit anti pelajaran tentang ilmu sosial, menghafal sejarah, tahun-tahun, nama pejuang, dan sebagainya. Duh, rasanya otak penuh kalau sudah ketemu yang seperti itu. Berkebalikan dengan adik kandung saya.

Nah, suami ternyata juga hampir sama dengan adik. Sedikit anti pelajaran hitung menghitung. Itu sebabnya suami memilih jurusan keagamaan di pondok pesantrennya dan tetap konsisten dengan pilihannya sampai melanjutkan kuliah. Biar nggak ketemu matematika katanya.

Nah, masih ngobrolin matematika juga toh ternyata setelah menikah. Padahal dulu nyangkanya obrolan matematika selesai di bangku sekolah. Selesai setelah angka-angka tercetak di Ijazah.
Ehm...besok ketemu matematika dalam versi bagaimana lagi ya?

#Tantangan10Hari
#Level6
#KuliahBunsayIIP
#ILoveMath
#MathAroundUs

Tidak ada komentar:

Posting Komentar