Jumat, 24 Februari 2017

MENDADAK 'TERIMA TAMU'

TANTANGAN LEVEL 2.2

Bismillah hari kedua...
Baru dua hari lalu ngobrol tentang kemandirian apa yang perlu kami latih bersama (salah satunya menyiapkan keperluan saat menerima tamu dirumah), eh..hari ini mendadak kedatangan tamu dirumah.
Alhamdulillah, Alloh sepertinya ingin kami segera ahli urusan ini. Alloh memberi kami kesempatan disaat yang tepat.

8 bulan hidup berdua di Malang bukan berarti kami tidak pernah menerima tamu sama sekali di rumah. Hanya saja menurut kami, urusan ini masih selalu membuat kami heboh sendiri.
Seperti siang ini saat mendadak teman lama Mas mengirim pesan akan bertamu kerumah dan sedang dalam perjalanan menuju rumah kami. Mas baru saja pulang dari masjid selesai sholat jum'at saat itu dan saya sedang tidur siang dikamar. Shock saat Mas membangunkan dan memberi kabar. Belum selesai berbicara, suara pintu rumah sudah diketuk. Tamu sudah datang. Teman mas datang beserta istrinya.

Tarik nafas panjang. Keep calm. Sambil  merapal mantra "tenang...tenang...". Langsung bagi tugas. Mas lebih dulu menemui tamu dan mempersilahkan masuk, sementara saya langsung ganti baju yang lebih sopan, ambil jilbab dan segera menyusul. Setelah menyalami istrinya, saya pamit untuk cuci muka ke kamar mandi setelah itu buru-buru membuatkan minuman. Selesai menyajikan minuman, saya pamit sebentar untuk menunaikan sholat Dhuhur.

Agak kewalahan karena pagi tadi, saya memang belum masak. Alhamdulillah, tidak lama kemudian ada tukang bakso lewat. Langsung ada ide untuk membelikan bakso, paling tidak sebagai pengganti makan siang.

Alhamdulillah sepertinya teman Mas dan istrinya betah berkunjung dirumah. Terbukti hampir dua jam ngobrol 'ngalor ngidul' dan hampir lupa waktu. Mereka senang dan meminta kami berkunjung kerumahnya di Pare, Kediri jika ada kesempatan. InsyaAlloh jawab kami berdua. Semoga Alloh memberi kami umur panjang dan kesempatan untuk berkunjung kesana.

Meski rasanya masih semrawut dalam menerima tamu, Alhamdulillah siang tadi tidak sampai meninggalkan kesan buruk dihati tamu kami.

#level2.2
#kuliahbunsayIIP
#melatihkemandirian

Tidak ada komentar:

Posting Komentar