Senin, 19 Juni 2017

Day Twelve

TANTANGAN LEVEL 5.12

Hari keduabelas...

Masih semangat puasanya, meski kemarin terpaksa bolong sehari...wkwkwk

Tapi yang jelas, semangat bacanya teteeep...

Hari ini mulai membaca buku yang ditulis Marie Kondo, judulnya Seni Beres-beres dan Metode merapikan ala Jepang.
Buku ini termasuk best seller dunia. Terjual lebih dari 5 juta kopi. Beruntung kenal dengan IIP, jadi tau ada buku se kece ini dari ibu-ibu di grup.

Baru baca pendahuluan sudah excited. Di Jepang, urusan beberes aja bisa dijadikan profesi. Konsultan Berbenah...hihi..
Agak lucu memang, tapi profesi ini nggak main-main ternyata. Penulis yang juga merupakan konsultan berbenah mengklaim bahwa dirinya tidak pernah sama sekali memiliki pelanggan. Itu berarti klien yang pernah datang, tidak pernah kembali kedua kalinya untuk kasus serupa. Kereeeenn....
Pake jurus apa sih berbenahnya??

Yang lebih berbinar-binar lagi saat penulis menceritakan bahwa dirinya sudah tertarik dan rajin membaca majalah interior dan gaya hidup sejak usia 5 tahun. Bayangkan! 5 tahun. Dan dia sudah tahu harus kemana melangkahkan kakinya untuk hidup, separuh lebih perjalanan menemukan peran peradabannya.

Sejak itu, penulis mulai fokus dan usia 15 tahun sudah benar-benar serius menjajaki seni berbenah.

Kemudian muncul pertanyaan dalam hati saya, bagaimana orangtuanya ya? Bisa sekeren itu membimbing anaknya? (agak diluar topik sih, tapi serius penasaran)

Ehmm...baru baca pendahuluan berasa banyak hikmah yang didapat, besok mulai sharing apa aja sih isi bab pertamanya?

#GameLevel5
#Tantangan10Hari
#KuliahBunsayIIP
#ForThingsToChangeIMustChangeFirst

Tidak ada komentar:

Posting Komentar